Jumat, 27 Mei 2016

GELOMBANG



GELOMBANG

Assalamu’alaikum... Murid-murid, bertemu lagi dengan cikgu diepisode baru yaitu gelombang.episode lalu kita telah membahas getaran dan sedikit membahas pngertian gelombang. Oke, karena itu langsung saja kita bahas rumus dan contoh soalnya. Siapkan alat tulismu terlebih dahulu, seperti buku tulis dan pulpen. Yuk simak penjelasan cikgu!
 
Rumus di atas untuk mengetahui panjang gelombang atau cepat rambat suatu gelombang. Biasanya murid-murid bingung dengan cara membaca tanda baru seperti ini λ. Tanda λ dibaca “lambda”. Lalu bagaimana jika yang ditanyakan adalah λ (panjang gelombang)? Jika murid-murid masih ada yang bingung bagaimana membolak-balikkan rumus, maka cikgu punya solusinya. Buatlah segitiga pintar seperti ini:

 Lalu bagaimana cara menggunakan segi tiga pintar di atas? Tutuplah salah satu lambang rumus yang ditanyakan pada soal. Apabila lambang rumus yang terbuka berdampingan kanan dan kiri, maka dikalikan. Jika posisi lambang rumus berada di atas dan bawah, maka dibagi. Misalkan jika yang ditanyakan adalah λ (panjang gelombang), maka tutuplah lambang λ. Kemudian yang terlihat adalah lambang v di atas dan lambang f di bawah, hal ini berarti λ = v : f. Jika yang ditanyakan ialah v (kecepatan gelombang), maka tutuplah lambang v. Kemudian lambang yang terlihat adalah λ di sebelah kiri dan f di sebelah kanan, hal ini berarti v = λ . f
Baiklah, langsung saja pada contoh soal. Cikgu akan memberikan soal dengan gambarnya, maka silahkan murid-murid gambar juga pada bukumu ya. Perhatikan soal berikut:
 




Perhatikan gambar di atas! Apabila periode 2 s, maka berapakah cepat rambat gelombang dari gambar tersebut?

Adakah yang sudah bisa menjawab soal di atas? Jika ada yang masih bingung, cikgu jelaskan dulu ya. Perlu diketahui, 1 gelombang terdiri dari 1 bukit dan 1 lembah.
1 gelombang = 1 bukit + 1 lembah

Pada gambar dari soal di atas terdiri dari 2 bukit dan 1 lembah, perhatikan gambar berikut:

 Pada gambar soal di atas, karena terdiri dari 2 bukit dan 1 lembah, maka gelombang yang terjadi ialah sebanyak 1,5 gelombang.
2 bukit + 1 lembah = 1,5 gelombang
Kemudian pada gambar di soal, angka 6 m menunjukkan panjang 1 gelombang, yaitu 1 lembah dan 1 bukit. Maka jika diperjelas, panjang 1 bukit ialah 3 cm dan panjang 1 bukit ialah 3cm. Sehingga apabila gelombang yang terbentuk dari dua bukit dan satu lembah memiliki panjang gelombang sebesar 9 m. Agar lebih jelas, perhatikan gambar berikut:



Berdasarkan gambar di atas, maka dapat diketahui bahwa besar λ ialah sebagai berikut:
 
 Karena semuanya sudah lengkap untuk rumus yang diketahuinya, sekarang mari kita simak cara menyelesaikan soalnya. Perhatikan penjelasan berikut:










 













Jadi, v (cepat rambat gelombang) dari gambar pada soal ialah sebesar 3 m/s.

Bagaimana murid-murid, sudah lebih paham bukan tentang materi gelombang? Semoga bermanfaat ya. Ikuti terus blog cikgu ini, kita bertemu lagi pada episode selanjutnya, InsyaAllah....

#UntukMuridku

Tidak ada komentar:

Posting Komentar